Reporter: Deni Riaddy | Editor: Deni RIaddy
Ballpoint atau pena, fungsinya sebagai alat tulis itu sudah umum sehingga harganya murah, karena diproduksi secara masal. Tentu saja, untuk sebuah pena eksklusif yang dibuat terbatas, harganya akan melambung hingga miliaran rupiah. Bisa jadi karena disainnya mewah, bertatahkan berlian dan batu mulia yang dilapisi emas, atau karena pesanan khusus lainnya. Berikut ini ada 5 buah ballpoint yang harganya fantastis dan termahal di dunia versi KONTAN.
Nama | : | Caran d'Ache Gotica Pen |
Pembuat | : | Caran d'Arche, Swiss |
Keistimewaan | : | - Pena ini dilapisi emas 18 karat dan hanya tersedia 1.140 buah di dunia |
- Berlapis emas 18 karat dan hanya tersedia 1.140 buah di dunia. | ||
- Pena ini dibuat dari rhodium dengan desain eksklusif. | ||
Harga | : | US$ 406.000 (Dengan kurs US$ 1 = Rp 13.000, jadi Rp 5,3 miliar) |
Sumber foto | : | carandache.com |
Nama | : | Mont Blanc and Van Cleef & Arpels |
Pembuat | : | Montblanc International GMBH, Jerman |
Keistimewaan | : | - Pena edisi terbatas hasil kolaborasi dan dalam rangka memperingati 100 tahun berdirinya dari Montblanc dan Van Cleef & Arpels sangat unik dan khas. |
- Terdiri dari 3 edisi yaitu yang bertahtakan batu rubi, safir, dan zamrud. Ballpoint ini hanya diproduksi 9 buah saja. | ||
- Ballpoint bertatahkan 840 berlian ini juga memiliki detail batu rubi 20 karat, safir, dan zamrud. | ||
Harga | : | US$ 730.000 (Dengan kurs US$ 1 = Rp 13.000, jadi Rp 9,5 miliar) |
Sumber foto | : | montblank.com |
Nama | : | Heaven Gold |
Pembuat | : | Pen Heaven, London - Inggris |
Keistimewaan | : | - Dibuat khusus untuk para wanita yang senang akan kemewahan. |
- Nuansa gold itu dengan detail bunga mawar, bentuk hati dan segi empat di bagian atas. | ||
- Dibuat dari 161 berlian dan batu permata langka Tsavorite. | ||
Harga | : | US$ 995.000 (Dengan kurs US$ 1 = Rp 13.000, jadi Rp 12,9 miliar) |
Sumber foto | : | penheaven.co.uk |
Nama | : | Caran d'Ache 1010 Diamonds |
Pembuat | : | Caran d'Arche, Swiss |
Keistimewaan | : | - Didesain dari rhodium serta diukir agar tampil menarik dan elegan. |
- Pena berlapis emas putih ini dikelilingi 850 berlian murni dan batu zamrud 24,61 karat. | ||
- Bagian ujung pulpennya berasal dari emas 18 karat. | ||
Harga | : | US$ 1.000.000 (Dengan kurs US$ 1 = Rp 13.000, jadi Rp 13 miliar) |
Sumber foto | : | carandache.com |
Nama | : | The Aurora Diamante |
Pembuat | : | Aurora, Italia |
Keistimewaan | : | - Aurora Diamante adalah alat tulis paling mahal yang pernah diproduksi sampai saat ini dan hanya diproduksi dan dijual satu buah untuk setahun. |
- Pena ini bertahtakan lebih dari 30 karat berlian dengan detil eksklusif dari De Beers, perusahaan terbaik di dunia, di barel platina yang solid. Mata pena berbahan emas 18 karat padat yang dilapisi rhodium. | ||
- Untuk meningkatkan nilai eksklusifnya, pena ini dibubuhi lambang, tanda tangan atau potret pemiliknya. | ||
Harga | : | US$ 1.300.000 (Dengan kurs US$ 1 = Rp 13.000, jadi Rp 16,9 miliar) |
Sumber foto | : | aurorapen.it |
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News